Setelah tahu cara berdiri yang benar, langkah berikutnya adalah menempatkan stick golf pada posisinya. Secara umum, posisi stick golf selalu berada tepat di samping bola.
Dari gambar di atas, kita bisa lihat, kepala stick golf berada di samping bola dengan posisi muka terbuka. Posisi muka kepala stick ini (clubface) terkait dengan cara kita memegang stick golf (grip). Kalau kita grip dengan benar, posisi clubface secara natural akan terlihat seperti pada gambar.
Target line pada gambar di atas adalah garis imajiner bagaimana perjalanan stick golf kita nantinya ketika kita mulai melakukan swing. Jadi, takeaway dan followthrough seharusnya tidak akan mengubah target line ini yang selalu lurus.
Berikutnya, dimana bola harus ditempatkan?
Posisi bola relatif terhadap badan tergantung pada jenis stick yang kita gunakan. Pada gambar di bawah ini kita bisa lihat bahwa semakin panjang stick yang digunakan, posisi bola semakin dekat ke kaki kiri. Untuk patokan, saat menggunakan Driver, saya mensejajarkan bola pada bagian dalam tumit kaki kiri saya.
Saran dari pelatih saya, posisikan grip pada paha kiri bagian dalam (posisi grip selalu berada di sebelah kiri bola apabila ditarik garis dari bola menuju badan). Hal ini agar power tidak hilang saat impact, karena pergelangan tangan kita tidak kuat apabila grip sejajar atau di belakang bola.
Sumber gambar: www.golfingpartner.com , progolfnow.com
Lihat seri Swing Sequences lainnya: