Kebanyakan orang, bila mendengar olahraga golf pasti yang kebayang adalah olahraga mahal yang sekali main bisa menghabiskan uang berjuta-juta. Belum lagi ditambah perlengkapan-perlengkapan kayak stick, sepatu, dan aksesoris lainnya. Saya mau klarifikasi hal tersebut. Anggapan itu adalah: BENAR!!! :D
Ya sama kayak olahraga lain, kalau mau pilih perlengkapan yang mahal ya pasti bisa. Sepatu bola saja ada yang harganya jutaan kok. Pun begitu dengan tenis, bahkan olahraga lari juga begitu. Sama kayak golf ini. Kalau mau dijadikan mahal ya pasti bisa banget.
Stick golf yang paling mahal yang pernah saya lihat harganya 300 juta! Dan kata penjualnya, ada yang lebih mahal lagi, 500 juta. Lebih gila lagi kata si penjual, ada orang yang beli dua set stick golf itu!!
Ini kira-kira penampakan stick golf yang mahal itu (sumber: Rakuten)
Sepatu golf-nya bagaimana? Sama saja. Ada yang harganya juta-an meski rata-rata yang saya lihat masih dikisaran harga satu juta-an. Kalau yang ini masih masuk akal :D
Apparel lain macam topi, ikat pinggang, bahkan kaos & jaket, kalau mau cari yang mahal tentu saja banyak. Mereknya juga terkenal semua. Harganya dari ratusan ribu sampai jutaan.
Beberapa merek terkenal di olahraga Golf (sumber)
Gimana, masih mau main golf?
Tapi.... main golf bisa kok ga mahal begitu. Sama seperti olahraga lain, mau cari yang mahal bisa, cari yang paket hemat juga bisa. Ga percaya? Saya buktinya :D
Modal saya cuma kurang dari 400 ribu untuk mulai belajar olaharga 'mahal' ini. Yuk intip artikel berikutnya untuk bahas golf paket hemat ini.